0362 27276
pdpasar_buleleng@yahoo.co.id
Perumda Pasar Argha Nayottama

Gerai inflasi di pasar Anyar untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok & mengendalikan inflasi

Admin perumdapasar | 30 September 2023 | 458 kali

Pembangunan Gerai Inflasi di Pasar Anyar oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Perdagangan Kabupaten Buleleng yang bersumber dari Dana Insentif Daerah (DID) yang di berikan oleh Pemerintah pusat sebagai bentuk keberhasilan Pemkab Buleleng dalam hal penanganan Inflasi tahun 2022. 

Pembangunan Gerai ini bertujuan untuk menstabilkan harga kebutuhan pokok yang ada di Kabupaten Buleleng. Gerai ini juga dipastikan tidak akan menyaingi para pedagang yang ada di dalam pasar. 

Direktur Utama Perumda Pasar I Putu Suardhana.SE.,M.M menerangkan "Perumda pasar yang dalam hal ini sebagai pengelola gerai sesuai dengan apa yang di amanatkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Buleleng memastikan gerai ini tidak akan merugikan para pedagang, kehadiran gerai ini bukan untuk menyaingi pedagang. Tetapi, sifatnya menstabilkan harga agar tidak terjadi kenaikan harga yang menyulitkan masyarakat".

Gerai ini akan menjual sembilan bahan kebutuhan pokok yang dimana fluktuasi harganya naik turun, inilah tugas dari gerai inflasi untuk menstandarisasi harga tersebut agar tidak naik tinggi yang dapat merugikan masyarakat. 

Selain itu, Perumda Pasar memastikan tidak akan melakukan persaingan harga dengan para pedagang, namun harga jual akan sama dengan pedagang untuk mencegah bahan pokok yang dijual dengan harga yang tinggi.

Sebagai contoh jika harga cabai Rp 20 ribu per kg,  Gerai juga akan menjual Rp 20 ribu dengan maksud tidak ada pedagang yang menaikkan harga karena ulah tengkulak nakal. 

Sedangkan untuk para pedagang yang sebelumnya berjualan di area lantai satu yang dijadikan gerai, manajemen Perumda pasar sudah melakukan komunikasi secara humanis serta sudah menjelaskan tujuan dari di bangunnya gerai inflasi ini kepada para pedagang , sehingga para pedagang dicarikan solusi untuk dipindahkan ke lantai dua. Hal ini juga sudah menjadi kesepakatan bersama dengan para pedagang.