0362 27276
pdpasar_buleleng@yahoo.co.id
Perumda Pasar Argha Nayottama

Tekan Inflasi , Perumda Pasar laksanakan operasi pasar dan pasar murah

Admin perumdapasar | 24 September 2023 | 101 kali

Sebagai upaya menjaga stabilitas harga kebutuhan pangan di pasaran , Perumda Pasar Argha Nayottama bersama TPID Kabupaten Buleleng melaksanakan operasi pasar dan kegiatan gerakan pasar murah. 

Operasi pasar  dilaksanakan rutin menyasar pasar Anyar dan pasar Banyuasri. Sedangkan kegiatan pasar murah dilaksanakan menyasar beberapa Desa yang ada di Kabupaten Buleleng dan pada event seperti acara Car free Day (CFD) yang dilaksanakan setiap hari minggu di Jalan Ngurah Rai Singaraja. 

Direktur Utama Perumda Pasar Argha Nayottama Kabupaten Buleleng I Putu Suardhana.SE.M.M menerangkan kegiatan operasi pasar dan Gerakan pasar murah ini bertujuan untuk pengendalian harga kebutuhan pokok di pasaran.

Operasi pasar murah ini juga merupakan salah satu cara yang efektif untuk menekan laju inflasi dan menjaga stabilitas harga komoditas bahan pokok yang saat ini sebagian di antaranya mengalami kenaikan.

Masyarakat dapat berbelanja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang terjangkau, sehingga terjadi keseimbangan didalam pemasaran daya beli masyarakat dan tentunya ada perputaran uang yang stabil.


#Humas

#PPID