0362 27276
pdpasar_buleleng@yahoo.co.id
Perumda Pasar Argha Nayottama

Keterbukaan Informasi kepada Publik "Dirut menjadi narasumber di MOZAIK INDONESIA RRI PRO 1 SINGARAJA""

Admin perumdapasar | 06 Agustus 2024 | 81 kali

Sebagai wujud keterbukaan informasi kepada publik, Direktur utama Perumda Pasar I Putu Suardhana.SE.,M.M hadir dan menjadi narasumber dalam acara Mozaik Indonesia RRI Pro 1 Singaraja yang mengangkat tema "Operasi pasar kiat menjaga kestabilan harga".

Dalam kesempatan ini Dirut menyampaikan upaya yang telah dilakukan oleh Perumda Pasar selaku Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kabupaten Buleleng yaitu dengan setiap hari melakukan pengecekan ke pedagang untuk memastikan tidak ada pedagang yang manaikkan harga kebutuhan pokok yang tidak sesuai dengan harga dipasaran.

Selain itu, gerai pasar rakyat yang berada di pasar anyar Singaraja juga sebagai bentuk upaya pemerintah dalam menstabilkan harga kebutuhan pokok di Kabupaten Buleleng.

Dirut menambahkan upaya Pemerintah dalam menjaga stabilisasi harga salah satu caranya yaitu operasi pasar, hal ini adalah sebagai upaya agar Inflasi di Kabupaten Buleleng tetap terjaga dengan baik, karena jika Inflasi dapat terkendali maka akan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi pada Daerah tersebut.

Humas